January 27, 2013

07 PAW's Human Computer Interaction (Interaksi Manusia Komputer)

Kalo denger tentang Interaksi Manusia & Komputer, kayaknya serasa kita udah lumayan ngerti karena (pada umumnya) kita sudah biasa ngalamin ya, guys, menggunakan gadget-gadget seperti komputer, laptop, handphone, and so on. 

Pas pertama kali mendapatkan kuliah Interaksi Manusia Komputer di 07PAW, I felt so enthusiastic! Karena gw expect untuk mendapatkan banyak hal yang sangat berguna di mata kuliah ini. In my expectations, gw berharap bisa belajar banyak dalam mengembangkan suatu aplikasi/program komputer supaya aplikasi tersebut bisa mencapai suatu titik di mana user bisa berkomentar "Wah, ini aplikasi bagus nih" :D

Ternyata, sekarang, setelah 1 semester a.k.a 13 minggu pertemuan belajar Interaksi Manusia Komputer, my expectations are fulfilled! Thanks to God, lecturer, and my dearest friends! Lewat kuliah ini, gw belajar mengenai ilmu, tips, dan panduan-panduan dalam mengembangkan suatu aplikasi supaya bisa lebih menarik dan user-friendly. Wawasan pun bertambah, karena di kuliah ini, dikasih tugas-tugas yang berguna dan menambah ability kita dalam bidang ini. Tugas-tugas membangun itu antara lain : mahasiswa diminta untuk membuat blog dan mengupdate isi blognya sesuai dengan topik-topik relevan dan informatif yang ditentukan. I think this kind of task is useful and knowledge-broadening. Karena kita diminta untuk menulis suatu blog mengenai suatu topik yang (mungkin) tadinya kita ga tau sama sekali, tapi setelah menulis blog, kita jadi sedikit banyak paham tentang hal tersebut.

Selain itu mahasiswa juga were divided into several groups dan lalu diminta untuk mempresentasikan 1 topik yang berhubungan erat dengan Interaksi Manusia Komputer. Tugas  ini cliche', tapi ga bisa dipungkiri bahwa kita dapat memperoleh banyak manfaat dari mempresentasikan suatu tugas. It demands us to know the topic really well and trains us the ability of public speaking.

Lalu, ada 1 main project yang harus dikumpul di akhir pertemuan kuliah ke-12, yaitu mahasiswa diminta untuk membuat 1 web online shop. Project ini cetar membahana sekali, dan menurut gw tugas macem begini yang bisa membangun mahasiswanya, karena mahasiswa bisa tahu bentuk konkret dari tujuan kuliahnya dan ga cuma sekedar tahu teori, tapi bisa tahu pengimplementasian dan prakteknya. Mahasiswa harus membuat webnya sebagus dan semenarik mungkin, tanpa mengurangi fungsi dan tujuan dari web itu sendiri. 

Dari segi proses belajar mengajarnya sendiri, menurut gw juga udah oke, karena lecturer nya (Pak David) selalu open opportunities buat studentnya kalau mau bertanya/beropini. Dari sisi cara mengajar, beliau juga jelas dalam menjelaskan tentang suatu hal, jadinya setiap waktu pulang kuliah, mahasiswa, especially myself, merasa "I don't go home with nothing.", karena gw merasa punya pengetahuan baru, sekecil apapun itu,  ketika kelas berakhir.


After all, in my humble opinion, mata kuliah Interaksi Manusia Komputer di kelas 07PAW ini was GREAT, karena gw udah bisa tahu dan belajar banyak dari kuliah ini. Thanks to God and to everyone who have helped me a lot in improving! God bless you all, good people! 



January 10, 2013

Tips For A Good Web Design

Jaman sekarang, perkembangan web udah maju banget. Web banyak dipakai buat macam-macam kegunaan, ada yang buat jualan, ada yang buat sharing informasi, ada yang buat main game, ada yang buat kepentingan entertainment misalnya nonton video, dan lain-lain. Jadi, sebisa mungkin web sebaiknya didesain se-attractive mungkin supaya usernya juga ga bosan, dan tujuan dari web itu sendiri pun bisa tersampaikan dengan baik. 

Nah, ini ada beberapa hal yang bisa digunakan sebagai panduan buat ngedesain sebuah web yang baik :
Unik
Dalam membuat karya apapun seorang designer diharapkan mempunyai kesadaran untuk tidak meniru atau menggunakan karya orang lain. 

Komposisi
Seorang Web Designer selalu memperhatikan komposisi warna yang akan digunakan dalam website yang dibuatnya. Dalam membangun website suatu perusahaan, Web Designer selalu menyesuaikan warna yang digunakan dengan Corporate Color perusahaan tersebut. Sebagai contoh: Telkom Corporate Color-nya adalah biru, Coca-Cola : merah dan putih, dan sebagainya. Untuk kemudian warna-warna tadi digunakan sebagai warna dominan atau sebagai elemen pendukung (garis, background, button, dsb).

Simple
Web Designer banyak yang menggunakan prinsip "Keep it Simple", hal ini ditujukan agar tampilan website tersebut terlihat rapi, bersih dan juga informatif.

Fokus
Tentukan hirarki prioritas dari pesan yang akan disampaikan, misalnya: Judul harus besar, tetapi jangan sampai akhirnya akan konflik dengan subjudul yang berukuran hampir sama. Hal ini akan membingungkan user/audience untuk menentukan pesan mana yang harus lebih dahulu dibaca/ dilihat. 

Konsisten
Tentukan font apa yang akan digunakan sebagai Body-text, Judul, Sub Judul dan sebagainya, sehingga website tersebut akan terlihat disiplin dan rapi. 

Beberapa tips praktis yang bisa diterapkan juga dalam mendesain sebuah web :
1. Ketahui target audience Anda
2. Buatlah halaman yang pendek, jangan terlalu panjang.
3. Masukkan daftar isi di bagian atas jika isinya memang harus panjang.
4. Jaga agar ukuran file gambar tetap kecil.
5. Gunakan warna web yang standar.
6. Jangan terlalu banyak teks, orang jarang membaca web secara keseluruhan, mereka hanya membaca sekilas.
7. Selalu cek ejaan Anda.
8. Pastikan link yang ada tidak ada yang terputus.

January 9, 2013

How A Touchscreen Works


Hi, people! Familiar dong ya dengan layar pintar yang disentuh-sentuh, terus dia bisa ngerespon sesuai sama sentuhan kita, known as touchscreen (layar sentuh). Sudah banyaaaaak banget peralatan dan gadget-gadget yang menggunakan teknologi touchscreen ini. 

Berawal dari rasa salut sama kepinteran touchscreen, lama-lama jadi penasaran deh sama gimana sebenernya cara kerja dari touchscreen. Gimana dia bisa sangat memudahkan orang sebagai user dalam berinteraksi sama suatu sistem. Touchscreen bisa ngerespon dengan smart and good ketika layarnya kita dielus, dicubit, dipejet, ditoel-toel, dibanting, dibakar..ehhh?

Based on Uncle Wiki, katanya, layar sentuh (touchscreen) adalah sebuah perangkat input komputer yang bekerja dengan adanya sentuhan tampilan layar menggunakan jari atau pena digital. Antarmuka layar sentuh, di mana pengguna mengoperasikan sistem komputer dengan menyentuh gambar atau tulisan di layar itu sendiri, merupakan cara yang paling mudah untuk mengoperasikan komputer dan kini semakin banyak digunakan dalam berbagai aplikasi. 

Secara sederhana, cara kerja sebuah layar sentuh adalah menerjemahkan sentuhan yang diterima pada permukaan layar menjadi posisi koordinat pada layar, kemudian mengeksekusi perintah tertentu yang sesuai dengan gambar yang disentuh pada layar. Sebenarnya bukan gambar tersebut yang memicu eksekusi perintah, tetapi koordinat dari sentuhanlah yang memicu eksekusi perintah. Jadi kira-kira logikanya seperti ini : "Jika koordinat = (x,y) maka kerjakan perintah X".

Sebuah sistem layar sentuh terdiri atas tiga komponen dasar :
- Panel sensor layar sentuh : terletak di lapisan luar tampilan dan menimbulkan aliran listrik tertentu tergantung di mana terdapat   sentuhan
- Pengontrol layar sentuh : melakukan pemrosesan sinyal yang diterima dari panel sensor, kemudian menerjemahkannya ke dalam data sentuhan yang disalurkan kepada prosesor komputer
- Driver perangkat halus : menerjemahkan data menjadi gerakan tetikus, memungkinkan panel sensor untuk berfungsi layaknya tetikus, dan menyediakan antarmuka pada sistem operasi komputer

Layar sentuh mempunyai beberapa tipe yang didasarkan pada perbedaan cara mendeteksi sentuhan dan metode yang digunakan dalam memproses input sentuhan. 

Berikut beberapa tipe touchscreen : 
- Resistive overlay
- Capacitive overlay
- Surface acoustic wave
- Guided acoustic wave
- Scanning infrared
- Near field imaging (NFI)

Uniquely 2013

HAPPY NEW YEAR, everyoneeee!!

May in this 2013, we always be filled with spirit, love, and joy! ^^ 
Well, what did you do on the beginning of 2013, people? Whatever it was, I pray you all a great and wonderful time. 

Okay, tahun baru memang identik dengan perayaan kembang api, terompet, tukar kado, barbeque-an, and so on. Tapi ternyata, di beberapa belahan dunia, ada juga lho perayaan tahun baru yang lain dari yang lain. Penasaran? Yuk mari-mari merapat :)

1. Italia

Salah satu kota di Italia tepatnya di Naples mempunyai tradisi unik tahun baru yakni kebiasaan untuk melemparkan barang-barang yang sudah usang atau nggak kepakai lagi ke luar jendela tepat pada pukul 24:00 di tanggal 1 Januari. 
Jadi, jika anda berjalan-jalan di Naples besok paginya, jangan heran menemukan banyak peralatan dapur, lemari es & barang-barang rongsokan tersebar di jalanan.




2. Spanyol
Tradisi unik perayaaan tahun baru di spanyol yakni tepat tengah malam di tanggal 31 Desember, orang-orang Spanyol biasanya makan anggur dan berdoa. Jumlah anggur yang dimakan cuma 12 buah, dengan maksud untuk 12 harapan pada setiap 12 bulan di tahun yang baru. 


3. Denmark
Warga Denmark punya tradisi merayakan Tahun Baru dengan cara memecahkan piring. Mereka melakukan itu dengan melemparkan piring-piring ke pintu di rumah tetangga mereka. Tradisi ini sudah meluas di seantero Denmark sehingga warga pun tak ada yang mengeluh atau memarahi tetangganya.

Perayaan semacam itu dipercaya untuk mendapat keberuntungan selama setahun. Bagi keluarga paling banyak memecahkan berbagai benda pecah-belah di pintu tetangga, merekalah yang dipercaya paling banyak mendapat keberuntungan.


4. Filipina
Perayaan malam tahun baru di Filipina dimeriahkan dengan penggunaan berbagai pernak-pernik berbentuk bulat. Penduduk Filipina akan berlomba dan berusaha menggunakan lebih banyak pernik berbentuk bulat pada malam pergantian tahun.

Topi bulat dan baju dengan motif polkadot akan mereka gunakan untuk menyambut tahun baru. Koin-koin pun akan dikumpulkan. Tak hanya itu, buah-buah berbentuk bulat pun akan disiapkan dalam sebuah keranjang khusus.

Tradisi yang dianut oleh warga Filipina tak jauh berbeda dengan bangsa Spanyol. Mereka akan memakan 12 anggur pada saat pergantian tahun. Banyaknya benda berbentuk bulat di negara ini diyakini sebagai perwujudan kesejahteraan, kemakmuran, dan kekayaan yang akan menyelimuti mereka selama satu tahun ke depan.


5. Brazil
Perayaan unik ini biasanya tidak hanya berlaku di Brazil, tapi juga hingga Bolivia dan Mexico. Penduduk Amerika Latin percaya, dengan mengenakan pakaian dalam warna-warni saat malam tahun baru akan membuat nasib baik menghampiri mereka sepanjang tahun.


Biasanya mereka mengenakan pakaian dalam dengan warna-warna menyala seperti merah atau kuning. Warna merah melambangkan kehidupan penuh cinta bakal terus menghampiri. Sementara warna kuning untuk meraih kemakmuran lebih mudah.


Have a great super fantastic year ahead, good people! Let's be excited to see God's work this year! God bless..

December 18, 2012

The Extravagant World Wide Web

Seberapa sering Anda menggunakan internet dan ngacir di dunia maya? Kalau sering, pastilah sudah ga asing lagi dong ya denger istilah 'WWW' :D Mau cari informasi, tinggal ketik www.wiwiwi.com, mau cari barang, tinggal ketik www.kkk.com, mau sosialisasi, tinggal ketik www.fff.com, mau main game, tinggal ketik www.vivivi.com (ps : I'm not mentioning any websites, those I wrote above are just examples, okay? Hehe). Kalau dipikir-pikir, WWW ini merupakan penemuan brilian banget, isn't it? Coba kalo ga ada WWW di jaman sekarang, rasanya informasi dan komunikasi itu susah banget dicapai. Really big thanks I deliver to the man of WWW idea, Tim Berners and friends. Ok, now let's take a look a bit closer to this extravagant invention ^.^

World Wide Web atau singkatnya WWW, adalah nama yang diberikan untuk semua bagian Internet yang dapat diakses dengan software web browser. Sampai saat ini ada beberapa software web browser yang sering digunakan antara lain Microsoft Internet Explorer, Netscape Navigator, Mozilla dan Opera. WWW sering dianggap sama dengan Internet secara keseluruhan, walaupun sebenarnya ia hanyalah bagian daripada Internet. World Wide Web atau sering disebut web, terdiri dari jutaan situs web (web site) dan setiap web site terdiri banyak halaman web (web page).

Lahirnya Web berawal dari European Laboratory for Particle Physics (lebih dikenal dengan nama CERN), di kota Geneva dekat perbatasan Perancis dan Swiss. CERN merupakan suatu organisasi yang didirikan oleh 18 negara di Eropa. Di bulan Maret 1989, Tim Berners dan peneliti lainnya dari CERN mengusulkan suatu protokol sistem distribusi informasi di Internet yang memungkinkan para anggotanya yang tersebar di seluruh dunia saling membagi informasi dan bahkan untuk menampilkan informasi tersebut dalam bentuk grafik.

Pada tahun 1990, selama beberapa bulan Tim Berners menulis ulang program komputernya dan berhasil menciptakan browser, sejenis perangkat penjelajah internet. Ia juga membuat beberapa halaman web yang bisa diakses. Ini adalah versi pertama dari World Wide Web, nama yang dicetuskan sendiri oleh Berners-Lee dan biasa disingkat WWW. Apa yang diciptakan Tim Berners adalah seperangkat kode yang dinamai Hyper Text Markup Language (HTML), untuk mengatur tampilan pada halaman web. Sementara itu, halaman tersebut bisa diakses melalui Hyper Text Terminal Program (HTTP).

Web Browser pertama dibuat dengan berbasiskan pada teks. Kebanyakan software tersebut dibuat untuk komputer-komputer yang menggunakan Sistem Operasi UNIX, dan belum banyak yang bisa dilakukan oleh pemakai komputer saat itu yang telah menggunakan Windows.

Di bulan Mei 1993, Marc Andreesen dan beberapa murid dari NCSA membuat Web browser untuk sistem X-Windows yang berbasiskan grafik dan yang mudah untuk digunakan, bernama Mosaic. Dalam beberapa bulan saja, Mosaic telah menarik perhatian baik dari pemakai lama maupun pemakai baru di Internet. Kemudian NCSA mengembangkan versi-versi Mosaic lainnya untuk komputer berbasis UNIX, NeXT, Windows dan Macintosh.

Tahun 1994, Marc Andreesen meninggalkan NCSA, dan kemudian bersama Jim Clark, salah satu pendiri dari Silicon Graphics, membuat Netscape versi pertama. Kehadiran Netscape ini menggantikan kepopuleran Mosaic sebagai Web browser dan bahkan sampai saat ini Netscape merupakan browser yang banyak digunakan setelah Internet Explorer dari Microsoft. 
Pada tahun yang sama CERN dan MIT mendirikan suatu konsorsium yang dinamakan World Wide Web Consortium (W3C) yang bertugas untuk membangun standar bagi teknologi Web.

Pada awal perkembangannya, sewaktu browser masih berbasiskan teks hanya terdapat sekitar 50 website. Di akhir tahun 1995 jumlah ini telah berkembang mencapai sekitar 300.000 web site. Dan diperkirakan sekarang ini jumlah pemakai Web telah mencapat sekitar 30-an juta pemakai diseluruh dunia.

Happy surfing, People! 



Game Goes Wild , Uh Yeaahh!!

Hi, Readers! What do you think about game? Game is now no longer seen as a little simple tool to entertain people, usually kids. Game nowadays has become something large and fantastic! Do you feel it?
Well, dulu pas jaman muda, kira-kira 12an tahun lalu, waktu gw masih sekitar umur 7-8 tahun (uhuyyy!), apa sih yang gw mainin. Palingan mainan tradisional pas jaman itu, like cairan balon yang bisa ditiup, kartu remi, tazos, buku SABA (Yeahh, does anyone remember these toys? Did I recall your memories, dear '90s-era buddies? LOL), game komputer pun gw cuma bisa mainin solitaire & freecell. Bahkan ketika dibeliin tamagotchi putih penguin sama papi mami aja itu rasanya seneeeeengg bangettt! :D

Mari kita bandingkan dengan mainan anak jaman sekarang. A 5y.o kids nowadays got an iPad, tab, or other sophisticated gadgets on their hand!! Oh myyy!! Berasa banget ya kemajuan teknologi selama beberapa tahun terakhir ini. 

So, what I'm saying here is, jaman sekarang, game sudah sangat berkembang dan semakin canggih aje. Game udah bukan lagi sesuatu yang simpel, kekanak-kanakan, dan monoton. Game sekarang sudah menjadi industri tersendiri yang mempunyai aspek & prospek brilian untuk masa depan. Bahkan, orang dewasa pun sekarang banyak yang kecanduan suatu game tertentu. Di mall-mall, banyak area permainan yang menawarkan mainannya yang seru dan sangat entertaining. Mulai dari game yang sederhana seperti ambil boneka, hingga Pump It Up (sejenis Dance Dance Revolution) yang menggunakan sensor gerakan tubuh tanpa harus menyentuh/menginjak suatu bidang. Lalu ada juga mainan Playstation yang semakin berkembang, Wii, game-game online yang semakin world wide, game-game pada gadget/smart devices, dan lain-lain.

Di Indonesia sendiri, industri game sedang mengalami masa geliat & perkembangan yang cukup pesat. Game-game lokal mulai banyak bermunculan. Dari sisi pemerintah, walaupun belum ada dukungan penuh, mereka sudah mulai sadar akan adanya industri ini dan mulai menunjukan itikad baik untuk membantu. Dari segi perusahaan, ada satu-dua perusahaan besar yang menurut gw sudah memberikan dukungannya kepada ekosistem industri game agar bisa tumbuh berkembang. Konsumen sendiri sudah mulai terhubung dengan pasar game dan bisa mengakses game buatan lokal dengan mudah.

Perkembangan dan kemajuan industri game Indonesia sudah mulai terasa. Hal ini terlihat dari adanya produsen game asal Indonesia yang ambil bagian dalam Tokyo Game Show 2012 di Tokyo, Jepang. Mengutip dari media Kompas.com, dalam ajang tersebut, peserta asal Indonesia diwakili produsen aplikasi game Agate dan Altermyth. Mereka ikut pameran beserta 209 perusahaan dari 19 negara. Keikutsertaan Indonesia dalam pameran ini yang pertama sejak ajang ini diadakan secara rutin. Di Indonesia, saat ini terdapat 25 produsen game yang menjual produknya di dalam dan luar negeri. Salah satu aplikasi game buatan Indonesia masuk dalam 10 besar game terbaik Apple. 

Well, semoga saja industri game di Indonesia ini dapat terus menuju kepada perkembangan yang lebih baik dan positif, jadi bisa membanggakan negara kita tercinta ini di kancah mancanegara. Mari kita dukung gerakan ini dengan rajin-rajin nge-game!! *Eeehhhh?* :p

November 8, 2012

Behind The Scene of LCD & LED

I guess everybody is now familiar with the word of LCD or LED. Sebagai orang awam, yang gw tahu (secara awam pula) yaitu LCD itu identik dengan TV, dan LED itu identik dengan lampu seperti yang terdapat di lampu mobil dan lampu-lampu hias. Terus sebenarnya apa sih LCD dan LED itu dan gimana cara kerja mereka, sehingga mereka bisa dengan pintarnya mempercantik kehidupan kita melalui cahaya-cahayanya yang kemilau? Check this one out, Guys! :)  

Liquid Crystal Display (LCD) sebenarnya tidak hanya terdapat di TV saja, tapi juga di benda-benda lain seperti layar kalkulator, jam tangan digital, dan lain-lain. LCD merupakan sebuah teknologi layar digital yang menghasilkan citra pada sebuah permukaan yang rata (flat) dengan memberi sinar pada kristal cair dan filter berwarna. Kristal cair merupakan cairan kimia yang molekul-molekulnya dapat diatur sedemikian rupa bila diberi medan elektrik--seperti molekul-molekul metal bila diberi medan magnet. Bila diatur dengan benar, sinar dapat melewati kristal cair tersebut.

Sebuah layar LCD terdiri atas banyak lapisan, istilahnya adalah "sandwich". Sebuah sumber sinar flourescent, atau backlight, merupakan lapisan paling bawah. Sinar ini akan melewati filter pertama dari dua filter pengatur (polarizing). Sinar yang telah terpolarisasi kemudian melewati sebuah lapisan yang berisi ribuan bintik kristal cair yang dijajarkan pada sebuah kontainer kecil yang dinamakan cell. Setiap sel, juga dijajarkan membentuk barisan pada layar; satu cell atau lebih akan membentuk satu pixel (ukuran titik terkecil pada sebuah layar). Sumber elektrik di sekeliling LCD membentuk sebuah medan elektrik yang akan menggetarkan molekul kristal, yang akan mengatur sinar yang akan lewat pada lapisan kedua berupa filter yang terpolarisasi dan melewatinya. Pada sebuah layar LCD monokrom, seperti pada sebuah PalmPilot atau jam tangan digital, demikianlah cara kerjanya: Penutup membuka, dan pekerjaan selesai. Tetapi pada LCD berwarna, seperti pada PC laptop, cara kerjanya lebih kompleks.

Pada sebuah panel LCD berwarna, setiap pixel terdiri atas tiga buah cell kristal cair. Setiap ketiga cell tersebut memiliki filter merah, hijau, atau biru (red-green-blue/RGB). Sinar yang melewati cell yang terfilter tersebut akan menciptakan warna yang Anda lihat pada LCD. Kadang-kadang sistem yang mengirimkan arus listrik pada satu cell atau lebih tidak berjalan dengan baik; kejadian tersebut menimbulkan adanya pixel yang gelap dan "rusak".

Hampir semua LCD berwarna modern--sebagai layar laptop atau monitor desktop--menggunakan sebuah transistor film yang tipis (thin-film transistor/TFT), yang dikenal sebagai active matrix, untuk menghidupkan setiap cell. LCD TFT menciptakan citra yang lebih jelas, jernih dan terang. Teknologi LCD terdahulu sangat lambat, kurang efisien, dan kontrasnya sangat rendah. Teknologi matriks terdahulu, passive-matrix, mampu menampilkan teks yang jelas tetapi meninggalkan bayangan jika tampilan berubah dalam waktu cepat, sehingga tidak optimal untuk video. Saat ini, sebagian besar palmtop hitam-putih, pager, dan telepon seluler menggunakan LCD passive-matrix.


Okayy, that's LCD. Then how about LED?

Light Emitting Diode (LED) banyak kita jumpai di kehidupan kita, seperti yang seringkali dipakai untuk lampu mobil, lampu rambu-rambu lalu lintas, lampu indikator peralatan elektronik untuk komputer, hard disk eksternal, dan berbagai perangkat elektronik lainnya sebagai penanda bahwa sistem sedang berada dalam proses kerja, dan biasanya berwarna merah atau kuning. Bahkan sekarang beberapa mall menggunakan serangkaian besar LED untuk mempercantik dinding gedungnya agar menarik perhatian. LED banyak digunakan karena komsumsi daya yang dibutuhkan tidak terlalu besar dan beragam warna yang ada dapat memperjelas bentuk atau huruf yang akan ditampilkan. 

Pada dasarnya LED merupakan komponen elektronika yang terbuat dari bahan semi konduktor jenis dioda yang mampu memencarkan cahaya. LED merupakan produk temuan lain setelah dioda. Untuk mendapatkan emisi cahaya pada semikonduktor, doping yang pakai adalah galium, arsenic dan phosporus. Jenis doping yang berbeda menghasilkan warna cahaya yang berbeda.

Karena LED adalah salah satu jenis dioda maka LED memiliki 2 kutub yaitu anoda dan katoda. Dalam hal ini LED akan menyala bila ada arus listrik mengalir dari anoda menuju katoda. Pemasangan kutub LED tidak boleh terbalik karena apabila terbalik kutubnya maka LED tersebut tidak akan menyala. LED memiliki karakteristik berbeda-beda menurut warna yang dihasilkan. Semakin tinggi arus yang mengalir pada LED maka semakin terang pula cahaya yang dihasilkan, namun perlu diperhatikan bahwa dalam LED besarnya arus yang diperbolehkan yaitu antara 10mA-20mA dan pada tegangan 1,6V–3,5 V, sesuai dengan karakter warna yang dihasilkan. Apabila arus yang mengalir lebih dari 20mA maka LED akan terbakar. Untuk menjaga agar LED tidak terbakar perlu kita gunakan resistor sebagai penghambat arus.


Pada saat ini warna-warna cahaya LED yang banyak ada adalah warna merah, kuning dan hijau. LED berwarna biru sangat langka. Untuk menghasilkan warna putih yang sempurna, spectrum cahaya dari warna-warna tersebut digabungkan, dengan cara yang paling umum yaitu penggabungan warna merah, hijau, dan biru, yang disebut RGB. Pada dasarnya semua warna bisa dihasilkan, namun akan menjadi sangat mahal dan tidak efisien. Dalam memilih LED selain warna, perlu diperhatikan tegangan kerja, arus maksimum dan disipasi daya-nya. 
Bahan semikonduktor yang sering digunakan dalam pembuatan LED adalah :
- Ga As (Galium Arsenide,) meradiasikan sinar infra merah,
- Ga As P (Galium Arsenide Phospide) meradiasikan warna merah dan kuning,
- Ga P (Galium Phospide) meradiasikan warna merah dan kuning.

Kelebihan dari LED :
- LED memiliki efisiensi energi yang lebih tinggi dibandingkan dengan lampu lain, dimana LED lebih hemat energi 80% sampai 90% dibandingkan lampu lain.
- LED memilki waktu penggunaan yang lebih lama hingga mencapai 100 ribu jam.
- LED memiliki tegangan operasi DC yang rendah.
- Cahaya keluaran dari LED bersifat dingin atau cool (tidak ada sinar UV atau energi panas).
- Ukurannya yang mini dan praktis

Kelemahan LED :
- Suhu lingkungan yang terlalu tinggi dapat menyebabkan gangguan elektrik pada LED.
- Harga LED per lumen lebih tinggi dibandingkan dengan lampu lain.